Komunitas pecinta tenis lapangan ini beranggotakan guru-guru smansa maupun guru-guru dari luar smansa, seperti guru SD, SMP, maupun SMA/SMK. Ditambah dengan anggota non guru yang memiliki latar belakang profesi yang beragam, seperti dokter, dosen, pegawai bank, pegawai puskesmas, perangkat desa, wiraswasta dan masih banyak lagi yang lainnya. Tujuan dari kegiatan ini selain untuk menjaga kebugaran dan rekreasi, juga untuk menambah teman dan menjalin persaudaraan di antara anggota. Pada satu kesempatan klub ini juga sering menyelenggarakan pertandingan persahabatan dengan klub lain, atau sering juga mengadakan tenis rekreasi dengan menyewa lapangan di luar smansa seperti Kaliurang, Tawang Mangu ataupun di lapangan in door. Untuk itu kami mengajak rekan-rekan pembaca semuanya untuk bisa bergabung dengan kami bersama paguyuban SMANSA TEN’S CLUB…… o ya sampai lupa, jadwal latihan rutin pada sore hari yaitu senin, rabu, dan jumat, bertempat di lapangan tenis SMAN 1 Klaten. Selamat bergabung
Tidak ada komentar:
Posting Komentar